Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Setelah melalui proses panjang yang difasilitasi Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dinsos PMD) Kabupaten Barito Utara (Kab-Barut) dan Camat Gunung Timang, akhirnya 141 Kepala Keluraga (KK) Desa Walur Kecamatan Gunung Timang menerima bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) tahun 2020.
Plt Kepala Dinas Sosial PMD Barut, Eveready Noor melalui Kabid Pembinaan, Pemerintahan Lembaga Desa Kelurahan dan BPD Samsul Astorijaya mengatakan bahwa dana BLT-DD untuk Desa Walur sudah disalurkan kepada warga yang berhak menerimanya pada Sabtu (19/09/202).
“Penyaluran BLT-DD ini didistribusikan kepada 141 KK penerima manfaat bagi kelurga miskin di Desa Walur. Adapun rangkaian kegiatan penyaluran BLT-DD dilaksanakan bertempat di aula Desa Walur secara simbolis,” tandas Samsul Minggu (20/09/2020).
Penyerahan secara simbolis BLT DD dihadiri Dinas Sosial PMD, Camat dan Kasi Gunung Timang, Pendampoing Desa dan Pendamping Lokal Desa, Kepala Desa Walur dan tiga anggota BPD (Aidin, Tini dan Kasmidi).
Syamsul berharap dana BLT-DD ini bisa bermanfaat bagi warga miskin dimasa pandemi Covid-19. Untuk bantuan BLT-DD yang diserahkan kepada 141 KK ini untuk tahap pertama, kedua dan ketiga (April, Mei dan Juni) sebesar Rp600/bulan semala tiga bulan sebesar Rp1.800.000.
Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan rapat penetapan untuk penerima BLT-DD untuk tahap dua gelombang ke dua bagi warga penerima BLT-DD sebanyak 141 KK yaitu untuk bulan Juli, Agustus dan September sebesar Rp300 ribu/bulan.(Uzi)