METROKalteng.com
NEWS TICKER

Sebanyak 33 Orang Perangkat Desa di Kecamatan Gunung Timang Ikut Pelatihan Aplikasi Desa Melawan Covid-19

Thursday, 23 July 2020 | 2:00 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 146

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dinsos PMD) Kabupaten Barito Utara menggelar pelatihan aplikasi Desa Melawan Covid-19 dan e-Human Development Worker (e-HDW) bertempat di Aula Balai Taka Desa Kandui, Kecamatan Gunung Timang, Kamis (23/7/2020).

Pelatihan yang dilakukan langsung tenaga ahli Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD) tersebut di ikuti oleh sebanyak 33 orang para Kepala Desa dan perangkat desa di wilayah Kecamatan Gunung Timang, Kabupaten Barito Utara, Provinsi Kalimantan Tengah.

Camat Gunung Timang, Bahrum Poderlin Girsang, SP mengatakan, e-Human Development Worker (e-HDW) dan aplikasi Desa Melawan Covid-19 merupakan dua aplikasi yang baru saja diluncurkan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) yang bermanfaat untuk membantu dalam hal pencegahan dan penanganan Covid-19 dan kesehatan masyarakat.

“Nah untuk Aplikasi Desa Melawan Covid-19 dikembangkan untuk mendukung pelaksanaan protokol penanganan wabah Covid-19. Untuk pelatihan hari ini di ikuti oleh 33 orang perangkat desa yang di Kecamatan Gunung Timang yaitu Desa Kandui , Desa Payang Ara, Desa Jaman, Desa Pelari, Desa Sangkorang, Desa Siwau, Desa Tongka, Desa Batu Raya I dan Desa Mejangkan,” ucapnya.

Ia menjelaskan, aplikasi ini akan membantu relawan Desa Lawan Covid-19 dalam melaksanakan kegiatan dan aktivitasnya dalam memberikan edukasi dan informasi tentang Covid-19 ke masyarakat, serta pengumpulan data secara real-time terkait penyebaran Covid-19 dan dampaknya bagi masyarakat dan bisa memudahkan proses pelaporan atas kondisi desa terkait Covid-19.

“Aplikasi Desa Melawan Covid-19 bisa mengakses berbagai materi pencegahan Covid-19 dan membagikannya kepada masyarakat. Relawan Desa Lawan Covid-19 akan mengirimkan laporan mingguan dan bulanan melalui aplikasi Desa Lawan Covid-19 ini,” Jelasnya.

Camat Gunung Timang, Bahrum menambahkan, data-data tersebut selanjutnya dapat diakses oleh pemerintah desa, pemerintah daerah dan pemerintah pusat untuk pengambilan kebijakan terkait pecegahan dan penanganan Covid-19 di daerah.

“Misalnya pihak kementerian akan memberi pemberitahuan apabila Covid-19 masih ada, mekanisme penyaluran BLT dan lain sebagainya melalui aplikaso tersebut,” jelasnya.

Sedangkan untuk aplikasi e-Human Development Worker (e-HDW) merupakan aplikasi yang dapat menyampaikan informasi secara elektronik terkait data stunting, posyandu guna memantau masyarakat tetap sehat saat kondisi Covid-19. “Jadi saya berharap setelah pelatihan, perangkat desa dapat segera menerapkannya,” Harapnya.(Jonda/Red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889