METROKalteng.com
NEWS TICKER

Warga Berharap Jalan Batu Raya II – Batu Raya I Dan Tongka Kandui Diperbaiki, Terjadi Kerusakan Cukup Parah Di Sejumlah Titik

Friday, 2 October 2020 | 11:24 am
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 169

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Akses jalan dari Desa Batu Raya II ke Batu Raya I serta Tongka menuju Kandui Ibu Kota Kecamatan Gunung Timang, Kabupaten Barito Utara mengalami kerusak cukup parah di beberapa titik. Akibatnya, hasil petanian seperti Jagung dan karet warga mengalami kesulitan untuk membawanya lantaran kerusakan di sejumlah titik jalan tersebut.

Erlik Mulus, Kepala Desa Raya II, kepada awak media ini mengungkapkan tak jarang kendaraan yang melintas dijalan tersebut terperosok dan amblas, khusus kendaraan roda empat,” ujar belum lama ini.

Menurut Erlik, warga berharap Pemkab Barut melalui Dinas terkait bisa segera melakukan perbaikan jalan ke desa mereka. Sebab warga desa hanya menghandalkan akses jalan tersebut untuk menunjang perekonomian mereka.

“Bila kondisi jalan masih seperti itu maka warga akan kesulitan ekonomi. Apalagi kendaraan saja sulit melintasi jalan yang rusak, kami sangat berharap masalah ini bisa segera ditangani,” harap Kades Batu Raya II, Erlik Mulus.

Dirinya menyebutkan, walaupun hasil perkebunan dan pertanian warga melimpah jika tidak didukung akses jalan yang memadai untuk membawa hasil perkebunan dan pertanian yang ada untuk dijual, maka warga tetap akan kesulitan dalam hal perekonomian,” pungkasnya. (Jonda/Red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889