Buntok, (METROKalteng.com) – Pada bulan November 2021, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) menggelar rapat Badan Musyawarah (Banmus) bersama eksekutif, di ruang rapat DPRD, Senin (01/11/2021).
Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Barsel, Ir. HM.Farid Yusran, MM didampingi Wakil Ketua II DPRD Barsel, diikuti beberapa anggota dewan yang ada, serta pihak eksekutif dan undangan lainnya.
Menurut Lanjut Farid, pada hari ini dalam rapat Banmus Masa Persidangan III Tahun Sidang Tahun 2021, kita bersama eksekutif membahas penyusunan jadwan kegiatan DPRD Kabupaten Barito Selatan.
“Di bulan November 2021 ini kita fokus menyelesaikan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2022”, ucap Farid nya kepada bebepa awak media saat diwawancarai usai kegiatan.
Ketua DPRD Barsel, yang dia juga sebagai Ketua DPC PDIP Barsel, dan mantan Bupati Barsel, itu mengharapakan dengan fokusnya pembahasan kita terhadap APBD 2022 pada bulan November 2021, semoga saja tidak ada kendala apa-apa, sehingga berjalan sebagaimana mestinya. “Soalnya waktu kita tinggal sedikit lagi,” pungkad Farid. (Son)