METROKalteng.com
NEWS TICKER

Sejumlah Fraksi DPRD Bartim Sampaikan Pemandangan Umum Atas Pengajuan Raperda Perubahan APBD tahun 2020

Wednesday, 23 September 2020 | 11:04 am
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 62

Tamiang Layang , (METROKalteng.com) – Sejumlah Fraksi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur Provinsi Kalimantan Tengah, menyampaikan pemandangan umum fraksi atas Pengajuan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2020 Kabupaten Barito Timur.

Pada kegiatan rapat penyampaian pemandangan umum fraksi tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Barito Timur, Nur Sulistio dan sejumlah anggota DPRD Bartim lainnya pada Lanjutan Rapat Paripurna V Masa Sidang I tahun Sidang 2020.

Rapat penyampaian pemandangan umum fraksi tersebut turut dihadiri Bupati Bartim, Ampera AY Mebas beserta beberapa kepala SOPD dilingkup Pemkab Bartim, dan unsur Forkopimda secara online melalui Zoom Meeting, Selasa (22/09/2020).

Dalam penyampaian pemandangan umum fraksi diantaranya, Juru bicara untuk Fraksi NasDem disampaikan oleh Winda Sari, Fraksi Golkar oleh Asmadi Ranji, Fraksi Demokrat oleh Raran, Fraksi PKPI oleh Rida Heriyani, Fraksi PDIP oleh Janjo, dan Fraksi Gerinda oleh Rina Nurdirianti.

Ketua DPRD Bartim, Nur Sulistio mengatakan, bahwa pihaknya sudah melaksanakan pemandangan umum masing-masing fraksi pendukung dewan terhadap perubahan APBD tahun 2020. “Sesuai agenda tahapan sebelum besok dilanjutkan dengan jawaban kepala daerah, jadi tadi fraksi sudah menyampaikan pandangan umum masing-masing,” ucapnya.

Lebih lanjut Nur Sulistio, menjelaskan, secara umum fraksi dewan sudah menyampaikan masukan dan juga pendapat terutama untuk perubahan APBD tahun 2020. Dan dokumen sudah diserahkan kepada pimpinan, dan besok kita lihat jawaban kepala daerah.

“Atas hasil pemandangan umum, masing – masing fraksi sudah disampaikan hari ini diharapkan sebagai bahan dan pertimbangan bagi kepala daerah untuk menyampaikan pendapat akhir kepala daerah pada paripurna besok”, pungkasnya. (Son)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889