METROKalteng.com
NEWS TICKER

Tindak Lanjut Kick Off Penandatangan Kontrak PBDJ Pemerintah Tahun 2023, Pemkab Bartim Susun Renja Bersama Seluruh Kepala SOPD

Thursday, 12 January 2023 | 4:38 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 3

Tamiang Layang, (METROKalteng.com) – Pemerintah Kabupaten Barito Timur mengikuti Kick Off Penandatanganan Kontrak Pengadaan Barang Dan Jasa (PBDJ) Pemerintah Kabupaten/ Kota se-Kalimantan Tengah Tahun 2023 yang dilaksanakan secara virtual. Kamis (12/01/2023)

Kegiatan tersebut diikuti oleh Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas, Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur Panahan Moetar, SE, M.Si, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se Kabupaten Barito Timur, di Ruang Rapat Bupati Barito Timur.

Sementara itu, dalam kegiatan Kick Off secara virtual tersebut. Ditempat yang berbeda Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng H. Edy Pratowo yang berada di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng menyampaikan,

“Saya minta kepada seluruh Kepala Perangkat Daerah untuk bergerak cepat dan tepat, segera menjalankan berbagai program dan kegiatannya sesuai yang telah direncanakan, dengan selalu memperhatikan prinsip-prinsip efektivitas, tepat manfaat, dan tepat sasaran,” ujarnya.

Beliau menekankan agar Perangkat Daerah baik di Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Kabupaten/kota dan stakeholders terkait bisa bersinergi dan berkolaborasi untuk melakukan percepatan pembangunan di Kalteng.

Kemudian, untuk menindaklanjuti penyampaian dari Wagub Prov. Kalteng di kegiatan kick Off yang secara virtual tersebut. Bupati Bartim mengatakan pada awak media bahwa, “Pemkab Bartim akan menyusun beberapa rencana kerja (Renja) bersama seluruh Kepala SOPD Kabupaten Bartim.” Ujar Ampera seusai mengikuti kegaiatan Kick Off Penandatangan secara virtual.

“Hal ini kita lakukan untuk menindaklanjuti harapan wagub terhadap pembangunan Kalteng, yang akan kita mulai khususnya dari lingkup Pemkab Bartim dan ini merupakan bentuk wujud dukungan kita terhadap pembanguan di Provinsi Kalteng,” Pungkasnya. (DNR)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889