METROKalteng.com
NEWS TICKER

Babinsa Koramil 1013-01 Kandui Bersama Warga Menggelar Kerja Bakti di Desa Tapen Raya

Wednesday, 9 June 2021 | 2:25 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 6

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Babinsa Koramil 1013-01/Kandui bersama warga setempat bahu membahu melaksanakan pembersihan drainase di desa Tapen Raya Kecamatan Gunung Timang Kabupaten Barito Utara, Rabu (09/06/21).

Gotong royong adalah buah dari rasa kepedulian masyarakat terhadap lingkungannya. Hal itu menurutnya merupakan aset besar bagi kemajuan sebuah daerah, akan membuat setiap program pembangunan berjalan dengan maksimal, Dengan bergotong royong akan terjalin sinergitas antara masyarakat dengan TNI.

Antusiasme warga bersama aparat Koramil 1013-01/Kandui nampak bahu membahu bahu melaksankan kerja bakti serta Perbaikan drainase tersebut dilaksanakan karena banyak nya ilalang yang tumbuh tinggi warga marasa senang karna di bantu dengan kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Danramil 1013-01/Kandui Kapten Kav Sarna mengatakan. “Semoga apa yang kita perbuat ini bermanfaat bagi masyarakat, serta kegiatan ini mempererat masyarakat dengan babinsa, dan membuat lingkungan di desa Tapen Raya menjadi sejuk dan enak untuk dilihat mata dengan kebersihan gotong royong bersama masyarakat .”Ungkapnya.(Jonda)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889