METROKalteng.com
NEWS TICKER

Bandara Beringin Muara Teweh 10 September 2020 Mendatang Dinyatakan Telah Closed

Friday, 14 August 2020 | 2:26 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 31

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – General Manager Air Nav Cabang Palangka Raya, I Nyoman Oka Wirana mengatakan bahwa Bandara Beringin Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara (Barut) pada 10 September 2020 sudah ditutup (closed) untuk penerbangan.

“Bandara Haji Muhammad Sidik dijadwalkan mulai beroperasi pada 10 September 2020 mendatang. Dan pada 10 September 2020 nanti juga Bandara Beringin Muara Teweh sudah Closed untuk penerbangan,” ucap I Nyoman Oka Wirana.

Dikatakan Nyoman Oka bandara HM Sidik ini mulai Kamis (10/9) nanti secara legalitas sudah operasional, sedangkan Bandara Beringin di closed (ditutup), karena Bandara HM Sidik sudah masuk publikasi internasional atau AIP (Aeronautical Information Publication),

“Nama bandara telah masuk dalam database. Setelah Bandara Beringin ditutup, maka bandara tersebut sudah tidak boleh beroperasi. Jadi kami hanya operasionalnya saja, untuk tindaklanjutnya Bandara Beringin kita serahkan kepada Pemkab Barut,” pungkas I Nyoman Oka Wirana.

Sementara, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Barito Utara (Barut) H Fery Kusmiadi mengatakan dengan adanya bandara baru HM Sidik di Desa Trinsing Kecamatan Teweh Selatan, bandara Beringin Muara Teweh akan menjadi aset Pemkab Barito Utara.

“Bandara Beringin Muara Teweh dalam waktu dekat tidak digunakan lagi untuk aktivitas penerbangan, maka akan dikembalikan menjadi aset pemerintah daerah,” kata Kadishub H Fery Kusmiadi disela-sela menghadiri kedatangan pesawat kalibrasi Kementerian Perhubungan di Bandara Haji Muhammad Sidik di Desa Trinsing, Kamis (13/08/2020).

Untuk Bandara Beringin Muara Teweh dengan panjang landasan 1.200 meter dan lebar 23 meter berada di Jalan Pendreh dan saat ini kondisinya sudah berada di kawasan pemukiman penduduk sehingga tidak layak lagi untuk dikembangkan, untuk itu Pemkab Barito Utara membangun bandara baru yakni Bandara Haji Muhammad Sidik di Desa Trinsing Kecamatan Teweh Selatan, Kabupaten Barut.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889