METROKalteng.com
NEWS TICKER

Camat Teweh Tengah, M Mastur Cek Posko Pemeriksaan Covid-19 Di Kilometer 52 Arah Puruk Cahu

Wednesday, 1 July 2020 | 5:47 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 30

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Upaya untuk melakukan pencegahan terhadap penyebaran virus Corona (Covid-19), Camat Teweh Tengah Kabupaten Barito Utara (Barut), KalimantanTengah (Kalteng), M Mastur terus lakukan pemantauan ke posko Covid-19 yang ada di wilayahnya seperti di posko KM 52 arah Muara Teweh-Puruk Cahu, posko Desa Tanggap Covid-19 Desa Pendreh dan posko Desa Tanggap Covid-19 Desa Beringin Raya dan Desa Datai Nirui, Selasa (30/06/2020) kemarin.

Pada Selasa (30/06/2020) kemarin, Camat Teweh Tengah, M Mastur menggelar peninjauan terhadap posko Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 dikilometer 52 Desa Sei Rahayu atau keraha jalan Puruk Cahu yang berbatasan dengan kabupaten Murung Raya (Mura).

Pada saat berada di posko,Camat Teweh Tengah M Mastur menyebutkan, pihaknya dan para relawan akan terus lakukan pengawasan terhadap kesiapan posko-posko yang ada di wilayah nya supaya pencegahan ini bisa berjalan efektip sebagaimana harapan semua pihak.

Disebutkannya, kegitan peninjauan posko di perbatasan dimaksudkan adalah untuk kenyamanan dan keamanan warga masyarakat. Oleh karenanya perlu terus ditingkatkan dan dibenahi sarana dan fasilitas posko terpadu Covid-19 yang berada di kilometer 52 jalan negara Muara Teweh-Puruk Cahu.

“Terkait dengan perkembangan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Barut dan kabupaten-kabupeten tetangga, diharapkan kepada seluruh posko lebih memperketat penjagaan dan pelayanan pemeriksaan kesehatan terhadap warga yang masuk dan melengkapi fasilitas posko maupun petugas posko, serta kehati-hatian dari petugas posko,” ujar Camat M Mastur.

Untuk itu,camat juga menekankan bahwa sebagaima himbauan dari Bupati Barito Utara H Nadalsyah untuk terus disiplin untuk mengikuti aturan pemerintah dalam menjalankan protokol kesehatan Covid-19 seperti jaga jarak aman, selalu pakai masker, sering cuci tangan dengan sabun, hindari kerumunan dan selalu berdo’a agar wabah Virus Corona segera berlalu.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889