Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Dinas Pertanian Kabupaten Barito Utara (Distan Barut) dan Dinas Ketahanan Pangan Perikanan (KPP) Barito Utara melaksanakan panen padi sawah varietas Sertani 14 pada penangkarann musim tanam Oktober-Maret (MT-Okmar) tahun 2020/2021 di Dusun Transbangdep Desa Bintang Ninggi I Kecamatan Teweh Selatan, Rabu (17/2/2021).
Dalam kegiatan tersebut dihadiri Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, Camat Teweh Selatan, mewakili Danramil, mewakili Kapolsek Teweh Selatan, Kades Desa Bintang Ninggi I, Kelompok Tani Margo Mulyo beserta anggotanya, Penyuluh Pertanian dan undangan lainnya.
Kadis Pertanian Barito Utara Syahmiludin Surapati saat tatap muka dengan para kelompok tani mengatakan kegiatan ini dirinya menegaskan bahwa bukan hanya sekedar seremonial belaka akan tetapi kegiatan ini memang sengaja dilakukan sebagai bentuk dukungan dan juga suport khususnya untuk kelompok tani Margo Mulyo yang sudah menyediakan lahan digunakan untuk dua kegiatan yang dianggap sangat penting sekali.
“Untuk pelaksanaan pertama adalah kegiatan penangkaran untuk tempat menguji sejauh mana tingkat produksi dan produktivitas varietas padi Sertani-14, kedua adalah penebaran benih ikan yang dilakukan Bupati Barut, H Nadalsyah yang menjadi kegiatan mina padi kita, untuk wilayah Barut,” tukasnya.
Syahmiludin A Surapati juga mengungkapkan, bahwa untuk memadukan terkait dalam penyediaan pangan, terutama pemenuhan gizi bagi masyarakat. M, yaitu penyediaan berupa pangan yang peroleh dari tanaman padi, kemudian gizinya kita dapatkan dari hasil budidaya ikan,” tukasya.
Hal- hal yang juga terpenting adalah bagaimana upaya untuk mengefektipkan, mengoptimalkan lahan yang kita gunakan yang selama ini mungkin kita tahu bahwa hanya untuk kegiatan tanaman padi saja tetapi itu juga dipadukan dengan kegiatan pengembangan terkai budi daya ikan.
“Dengan mengucap Alhamdulillah rangkaian kegiatan yang kita lakukan tadi disamping tanaman padi yang ada dan tidak kalah pentingnya adalah ikannya juga berkembang dan tumbuh dengan baik sekali,” tukas Syahmiludin A Surapati.
Disebutkannya, bahwa program Pertanian bagi optimalisasi pemamfaatan lahan tersebut menjadi satu hal yang sangat layak sekali untuk dikembangkan dan dilanjutkan masa depan.
“Sehingga kami dari Dinas Pertanian Barut bersama-sama dengan teman-teman penyuluh pertanian dan oleh karenanya saling dukung mendukung dalam memajukan program tersebut.
Syahmil panggilan akrabnya menyampaikan bahwa Dinas Pertanian Barito Utara di tahun 2021 banyak program-program yang nantinya akan kita laksanakan. Yang pertama adalah pengembangan padi sawah juga padi ladang yang nama ini adalah salah satu tujuannya untuk mewujudkan ketahanan pangan yang ada di wilayah kita.
“Untuk pendukung kegiatan ini dan kegiatan lain yang telah dilaksnakan, Alhamdulillah dilanjutkan akan kembali di tahun ini yaitu kegiatan dalam bentuk optimasi lahan atau opla rawa,” jelas Syahmiludin A Surapati.
“Khusus untuk kegiatan ini jelasnya akan disinergikan dan di koordinasikan khusus untuk bapak yang mewakili Danramil Kecamatan Teweh Tengah dalam waktu yang tidak lama kami akan melakukan silaturahmi ke Komandan Kodim 1013/Mtw dalam tugas pengamanan teritoril di bidang ketahanan pangan kami akan melibatkan TNI/Polri,” pungkasnya.(Uzi)