METROKalteng.com
NEWS TICKER

H-10 Idul Fitri 1441 Hijriah, Arus Mudik Lebaran Terpantau Di Posko Alami Penurunan Drastis

Thursday, 14 May 2020 | 4:54 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 23

Muatra Teweh, (METROKalteng.com) – Hingga, Rabu (13/05/2020) kemarin dari hasil pantauan di lapangan, jumlah warga masyarakat yang memasuki wilayah Barito Utara melalui posko jalur darat KM 12 pintu gerbang selamat datang di Kota Muara Teweh terdata sebanyak 362 orang, termasuk yang berasal dari zone merah sebanyak 147 orang .

Setiap warga yang melintas memasuki wilayah Barut dilakukan pemeriksaan oleh petugas kesehatan yang ada di Posko. Kepada warga masyarakat, petugas kesehatan selalu memberikan himbauan dan edukasi agar selalu mematuhi ketentuan dan anjuran pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Apabila ada warga yang terdeksi diduga terpapar virus corona, petugas langsung mengambil langkah-langkah preventif dan langsung menghubungi posko induk guna penanganan lebih lanjut untuk penagananan secara maksimal.

Sementara Bupati Barito Utara H Nadalsyah saat melakukan kunjungan ke posko KM 12, dirinya berharap kepada petugas yang berjaga agar terus memberikan himbauan kepada masyarakat yang masuk ke wilayah Kabupaten Barut untuk tidak lupa memakai masker.

“Saya berkeyakinan, bahwa pada akhirnya akan timbul kesadaran dari kalangan masyarakat betapa pentingnya untukmelakukan pencegahan demi untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona, khususnya di Kabupaten Baru,bumi Iya Mulik Bengakang Turan,” sebut bupati Nadalsyah.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889