METROKalteng.com
NEWS TICKER

Kabupaten Barut Turut Serta Gelar Vidcon Ratas Penanganan Covid- 19 Bersama Presiden RI, Ir Joko Widodo

Friday, 10 July 2020 | 8:43 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 17

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Pemerintah Kabupaten Barito Utara (Pemkab-Barut), Kalimantan Tengah (Kalteng) turut serta menggelar Video Conference (Vidcom) Rapat Terbatas (Ratas) Penanganan Covid-19 di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama Presiden Republik Indonesia Ir H Joko Widodo, Kamis (09/07/2020).

Dalam kegiatan rapat Penanganan Covid- 19 diselenggarakan melalui aplikasi Zoom Cloud Meeting ini pada Kabupaten Barito Utara bertempat aula Setda Lt I Muara Teweh yang diikuti oleh Bupati Barito Utara H Nadalsyah, Wakil Bupati, Sugianto Panala Putra, Ketua DPRD, Ir Hj Mery Rukaini, Sekda Ir H Jainal Abidin, serta unsur FKPD

Rangkaian rapat Penanganan Covid-19 dipimpin langsung oleh Presiden Jokowi, didampingi Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, Kepala BNPB Letjen TNI Doni Monardo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Bupati se-Kalimantan Tengah melalui aplikasi Zoom Meeting.

Presiden RI, Ir H Joko Widodo menyebutkan, kedatangannya bersama rombongan ke Bumi Tambun Bungai Provinsi Kalteng untuk meninjau ketahanan pangan juga sekaligus mengetahui perkembangan penanganan Pandemi Virus Corona (Covid-19), apa saja yang dibutuhkan Kabupaten se Kalteng seperti obat-obatan, alat medis, tenaga medis, dan juga meninjau posko gugus tugas covid 19 yang ada di Kalteng.

Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran juga menyampaikan kesiapan daerah akibat wabah pandemi Covid-19 yang mana juga di alami tidak hanya di Kalteng juga seluruh Indonesia utamanya.

“Untuk pelaksanaan ketahanan pangan, ekonomi dan persiapan kehidupan new normal ini nantinya harus tetap menggunakan protokol kesehatan secara ketat, karena kita saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19,” tandas Gubernur Sugianto Sabran.

Pada dasarnya bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Tim Gugus Tugas Covid 19 terkait dalam penerapan Protokol Covid 19, serta seluruh pimpinan pejabat daerah se Kalteng harus melewati Rapid Test terlebih dahulu untuk memastikan pejabat seluruhnya sehat wal,afiat,” tutur Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889