METROKalteng.com
NEWS TICKER

Kecamatan Teweh Tengah Laksanakan Rakor Pemerintahan Desa dan BPD

Tuesday, 4 August 2020 | 3:06 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 21

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – PemerintahKecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara (Barut) melaksanakan rapat koordinasi (Rakor) evaluasi program pembangunan desa dan sosialisasi Peraturan Bupati (Perbub) Nomor 11 tahun 2019 tentang susunan organisasi dan tata kerja pemerintahan desa.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di aula Desa Sei Rahayu I KM 38 Kecamatan Teweh Tengah, dihadiri Camat Teweh Tengah Mastur, desa dan BPD se Kecamatan Teweh Tengah serta dibuka Plt Kepala Dinas Sosial, Pemerintahan, Masyarakat dan Desa (DinsosPMD) Kabupaten Barito Utara Evereadi Noor, Senin (03/08/2020) kemarin.

Plt KadisSos PMD Barut, Eveready Noor ketika membuka kegiatan tersebut mengatakan ditengah pandemi Covid-19 yang ditengarai menimbulkan ancaman krisis pangan, Dinas Sosial PMD Barito Utara mendorong upaya pemenuhan kebutuhan pangan dan gizi rumah tangga melalui optimalisasi pemanfaatan lahan pekarangan masing-masing.

Untuk itu,Eveready sangat berharap setiap rumah tangga mampu memanfaatkan lahan pekarangan sebagai sumber pangan secara berkelanjutan untuk meningkatkan ketersediaan, aksesibilitas, pemanfaatan serta pendapatan.

“Ini sangat strategis tidak hanya untuk mencukupi kebutuhan pangan dan gizi keluarga, tetapi juga bisa meningkatkan pendapatan rumah tangga, terlebih pada kondisi pandemi saat ini,” ujarnya.

Lebih lanjut Eveready mengatakan, dalam kondisi seperti sekarang ini, pemanfaatan lahan pekarangan benar-benar dirasakan manfaatnya. Menurutnya ketahanan pangan bukan saja tentang kecukupan bahan pangan, namun juga menyangkut kemampuan memproduksi sendiri bahan pangan dengan memanfaatkan sumber daya lokal.

Sementara Camat Teweh Tengah, M Mastur mengatakan kegiatan rakor tersebut dalam rangka evaluasi dan memberikan inovasi serta memacu program dan kegiatan pembangunan di desa khususnya di Kecamatan Teweh Tengah di masa pandemi Covid-19.

“Dalam rakor itu, kita mengevaluasi pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan yang bersumber dari Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) serta sumber lainnya tahun 2020,” tukas Camat Teweh Tengah, M Mastur.

Kegiatan tersebut juga kawa Camat Teweh Tengah, selain mengevaluasi kegiatan pembangunan di desa, juga bertujuan untuk menjalin dan mempererat talisilaturahmi anta desa se Kecamatan Teweh Tengah.

“Sebagai bentuk ajang kaji tiru antar desa yang bisa diterapkan di desa masing-masing, Untuk program pembangunan yang bersumber dari DD dan ADD sesuai dengan tahapan-tahapan yang sudah ada serta sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan berlaku,” pungkas M Mastur.

Mastur juga mengatakan kegiatan rakor ini merupakan rakor ke dua tahun 2020 yang dilaksanakan terjadwal secara bergantian di seluruh desa di Kecamatan Teweh Tengah. “Untuk bulan September nanti rencananya rakor ini akan dilaksanakan di Desa Beringin Raya KM 54,” ujar, M Mastur.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889