METROKalteng.com
NEWS TICKER

Kegiatan Proyek Opla Rawa Tumpung Laung Segera Rampung

Wednesday, 27 January 2021 | 3:03 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 51

MuaraTeweh, (METROKalteng.com) – Kegiatan untuk program Optimalisasi Lahan (Opla) Rawa yang di kerjakan di Kelurahan Tumpung Laung I Kecamatan Montallat, Kabupaten Barito Utara (Kab-Barut) segera rampung.

Plt Kepala Dinas Pertanian Barut Syahmiludin A Surapati kepada wartawan mengungkapkan, harapan yang ingin dicapai melalui kegiatan tersebut untuk adalah untuk membantu petani atau kelompok tani (Poktan) bisa lebih bersemangat menekuni usaha tani padi, khususnyabyang menetap di lahan sawah.

“Karena dengan adanya program optimalisasi lahan rawa ini bisa menambah sentra produksi pangan, memperluas areal tanam baru, mengoptimalkan potensi lahan lahan marginal atau lahan tidur yang masih cukup luas dan terlantar dan disulap menjadi produktif,” sebut Syahmiludin A Surapati.

Dalam upaya untuk meningkatkan produksi dan produktifitas pertanian yang pada akhirnya dapat menjamin keamanan pangan, memberi nilai tambah bagi pendapatan dan taraf hidup petani yang lebih baik lagi.

Karena sebelumnya pada tahun 2020 ini Pemkab Barut melalui program Dinas Pertanian (Distan) setempat melaksanakan perbaikan saluran jaringan irigasi di tiga kecamatan yaitu Kecamatan Teweh Selatan, Kecamatan Gunung Timang dan Kecamatan Montallat dengan sasaran perbaikan jaringan irigasi 800 hektar.

Perbaikan jaringan irigasi ini dalam rangka peningkatan produksi dan penambahan luas tanam.

Proyek perbaikan jaringan irigasi yang dilakukan berada di tiga Kecamatan, meliputi Kecamatan Montallat berada di Desa Pepas, Kelurahan Tumpung Laung dan Montallat, Kecamatan Gunung Timang meliputi Desa Rarawa, Desa Malungai, Desa Majangkan dan Desa Walur, kemudian Kecamatan Teweh Selatan meliputi Desa Trahean dan Bangdep. (Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889