METROKalteng.com
NEWS TICKER

Kejati Kalteng: Jangan Sampai Ada Kepala Desa Tersangkut Masalah Hukum Terkait Penggunaan Dana Desa

Saturday, 7 March 2020 | 9:36 am
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 30

Muara Teweh, METROKalteng.com) – Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah, Dr. Mukri, SH,MH dan Wakil Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah, Marang dan jajaran Pejabat Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah melakukan kunjungan kerja ke Kejaksaan Negeri Barito Utara.

Selain para Pejabat Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah, Ibu-ibu Ikatan Adhyaksa Dharmakarini yang diketuai oleh Dian Mukri turut serta dalam kunjungan kerja tersebut. Kedatangan rombongan disambut langsung oleh Kejari Barito Utara, H. Basrulnas, SH dan jajaran Kejaksaan Negeri Barito Utara serta Ibu-ibu Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Barito Utara di Hotel Armani Rabu, (04/03/2020).

Dalam kunjungan kerja, Kejati Dr. Mukri, SH,MH meninjau seluruh ruangan yang ada di Kejaksaan Negeri Barito Utara, Kamis (05/03). Sembari mendampingi Kejati meninjau, Kejari H. Basrulnas, SH menjelaskan secara singkat profil Kejaksaan Negeri Barito Utara.

Kejari Barito Utara tak lupa mengucapkan selamat datang kepada Kejati dan jajarannya ke Kejari Barito Utara. “Selamat datang dan terima kasih atas kunjungan kerja di Kejaksaan Negeri Barito Utara, kami seluruh jajaran pegawai Kejari mengucapakan terima kasih,” ungkap H. Basrulnas, SH.

Saat mengadakan kunjungan kerja, Kejati juga menggelar video konferensi dengan Kejaksaan Tinggi RI dan Kejaksaan Tinggi/Negeri dari berbagai wilayah Kejaksaan di Indonesia.

Setelah selesai melaksanakan video konferensi, Kejati, Dr. Mukri, SH, MH menyampaikan bahwa kunjungan kerja yang dilaksanakan merupakan bentuk dukungan kepada para jajarannya di daerah, selain itu juga untuk memberikan beberapa support dan motivasi kepada seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Barito Utara.

Dr. Mukri, SH, MH berpesan kepada seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Barito Utara agar selalu meningkatkan kinerja dengan meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT. “Jaga nama baik uniform yang dipakai, jangan patah semangat,” kata Mukri. Dijelaskan pula bahwa para jajaran Kejaksaan Negeri Barito Utara adalah orang-orang ynag beruntung.

“Saya minta dengan hormat agar spirit dan semangat tetap digelorakan dalam mendukung Kejari dalam melaksanakan tugas,” pesan Mukri.

Dalam rangka meningkatkan kinerja dan meningkatkan kepercayaan publik, Kejati juga meminta kepada jajaran Kejari Barito Utara untuk memberikan penyuluhan hukum kepada masyarakat dan optimalkan kinerja dengan berkoordinasi dengan pemerintah setempat. Dan terakhir, Kejati meminta agar mengawal Dana Desa.

“Saat ini, DD langsung disalurkan kepada rekening kepala desa,” jelas Dr. Mukri, SH.MH. Jangan sampai ada kepala desa yang tersangkut masalah hukum terkait penggunaan dana desa. “Optimalkan pengawasan dan pengawalan dengan bekerjasama dengan Kepolisian, Dinas PMD dan APIP-nya,” pinta Kejati.

Rombongan Kejati selanjutnya melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Murung Raya untuk melakukan kunjungan kerja di Kejaksaan Negeri Murung Raya. (red/Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889