METROKalteng.com
NEWS TICKER

Panitia Qurban Masjid Al Muthmainnah Muara Teweh Distribusikan Daging Sapi Qurban

Sunday, 2 August 2020 | 4:17 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 22

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Bertepatan pada hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1441 Hijriah yang juga disebut hari Raya Qurban 30 Juli 2020 Masehi, panitia Masjid Al Mutmainnah, Kelurahan Lanjas Muara Teweh Kabupaten Barito Utara (Barut), Kalimantan Tengah (Kalteng) pada Sabtu (01/08/2020) membagikan/ mendistribusikan sebanyak 8 ekor sapi kepada warga yang berhak menerimanya dan telah menerima kupon.

Ketua panitia Masjid Al Mutmainah, HM Basir menyebutkan, bertepatan pada hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1441 Hijeiah atau tanggal 30 Juli 2020 Masehi ini panitia mesjid Al Muthmainah menerima hewan qurban dan aqiqah sebanyak delapan ekor sapi untuk di qurbankan yang diserahkan kepada panitia pemotongan ewan qurban masjid Al Muthmainnah Muara Teweh.

“8 ekor sapi ini berasal dari jamaah masjid Muthmainnah atau warga yang berada di RT 09 dan sekitarnya,” tutur HM Basir dilokasi pemotongan hewan qurban Mesjid Al Muthmainah, Sabtu (01/08/2020).

Disebutkannnya, hewan qurban ini akan dibagikan kepada warga masyarakat dan fakir miskin yang berhak menerimanya. Sebelumnya panitia penyembelihan hewan qurban juga telah membagikan sekitar 734 kupon lebih kepada warga masyarakat yang berhak menerima daging qurban.

Atas dilaksanakannya pembagian daging hewan qurban tersebut,panitia berharap agar lebih sportif dan adil dalam upaya pembagian daging yang tengah dilakukan.

“Untuk itu diharapkan pada tahun ini dan tahun yang akan datang panitia hewan qurban akan lebih meningkat lagi dari tahun sebelumnya. Selain itu juga pada saat pembagian daging hewan kurban, diharapkan warga agar bisa menjaga keamanan dan ketertiban pada saat pengambilan daging hewan qurban,” katanya.

Sementara, Ketua Panitia Hari Raya Qurban masjid Al Muthmainnah, Alim mengutarakan, panitia telah membagikan sekitar 734 kupon lebih untuk warga masyarakat fakir miskin.

“Unruk satu lembar kupon diperkirakan mendapat jatah lebih kurang satu kilogram daging sapi, pemotongan dan pembagian hewan qurban pihaknya dibantu puluhan orang panitia termasuk didalamnya para remaja mesjid Al Muthmaiannah Muara Teweh.

“Pembagian daging hewan qurban ini dimulai dari pukul 12.00 Wib hingga pukul 14.00 WIB. Dan diharapkan dari waktu yang sudah kita tentukan daging hewan qurban ini bisa terbagikan kepada berhak yang menerimanya. Diharapkan warga masyarakat yang menerima daging hewan qurban bisa bergembira dalam menyambut hari Raya Idul Adha tahun ini,” kata Alim.

Alim juga mengatakan dalam pemotongan hewan qurban ini agar panitia dan masyarakat agar mengikuti anjuaran dari pemerintah dalam penerapan protokol kesehatan yaitu menggunakan masker pada saat pemotongan hewan qurban. “Hal ini salah satu upaya kita semua dalam arangka memutus mata rantai Covid-19,” kata Alim.(Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889