METROKalteng.com
NEWS TICKER

Penerima Pertama Vaksinasi Covid-19 Diprioritaskan Untuk Tenaga Medis

Monday, 8 February 2021 | 5:36 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 18

Muara Teweh, (METROKaltebg.com) – Bupati Kabupaten Barito Utara (Kab-Barut), H Nadalsyah menyebutkan, untuk kelompok prioritas penerima vaksin Covid-19 pada tahap pertama adalah seluruh tenaga kesehatan serta penunjang fasilitas pelayanan kesehatan dan petugas tracing kasus COVID-19 dimulai sejak tanggal 27 Januari 2021 lalu.

“Untuk kelompok yang menjadi prioritas penerima vaksin COVID-19 untuk tahap kedua meliputi petugas pelayanan publik esensial sebagai garda terdepan (TNI, Polri, Satpol PP dan petugas pelayanan publik transportasi) serta tokoh masyarakat dan tokoh agama,” kata bupati Nadalsyah saat pencanangan vaksinasi Covid-19 bertempat dihalaman kantor Bupati Barut, Senin (8/2/2021).

Pada moment pencanangan vaksinasi Covid-19, Bupati H Nadalsyah mengatakan, bahwa yang diberikan vaksinasi dan diutamakan kepada pejabat publik pemerintah daerah Kabupaten Barut, tokoh agama dan tokoh masayarakat,kemudian selanjutnya diberikan secara bertahap kepada masyarakat sesuai tahapan yang telah ditetapkan dan terjadual dengan tetap mengedepankan penetapan protokol kesehatan.

“Sehingga diharapkan dengan adanya pencanangan vaksinasi COVID-19 kepada pejabat daerah, tokoh agama dan tokoh masyarakat dapat menumbuhkan rasa aman dan meyakinkan bagi masyarakat calon penerima vaksin COVID–19 berikutnya,” tukas Bupati Nadalsyah.

Bupati juga berharap agar yang hadir pada pencanangam vaksinasi COVID-19 pada hari ini untuk turut serta menyebarkan informasi yang dapat menumbuhkan rasa percaya di masyarakat, sehingga pada saatnya nanti dapat dilaksanakan vaksinasi secara serentak dan tempat sasaran.

Untuk itu, satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Barut menyampaikan informasi bahwa perkembangan kasus Covid-19 di Barut semakin hari kasusnya terdeteksi dan fluktuatif.

“Karena hingga tanggal 7 Februari 2021, kasus terkonfirmasi sebanyak 538 kasus, pasien sembuh 488 orang, pasien terkonfirmasi dalam perawatan 30 orang, kasus positif meninggal dunia 20 jiwa,” jelas H Nadalsyah.

Untu mengatasi dampak pandemi COVID-19 tersebut perlu dilakukan upaya khusus tidak hanya melalui penerapan protokol kesehatan namun juga melalui upaya pemberian vaksinasi. “dan pada hari ini Pemkab Barito Utara mencanangkan vaksinasi Covi-19,” jelas bupati.

Vaksin Covid-19 telah diterima Kabupaten Barito Utara pada tanggal 11 Januari 2020 sebanyak 840 dosis (21 box) yang telah di distribusikan ke RSUD Muara Teweh dan Puskesmas dalam kota yaitu Rsud Muara Teweh sebanyak 220 dosis, Puskesmas Muara Teweh 420 dosis dan Puskesmas Lanjas sebanyak 200 dosis. (Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889