METROKalteng.com
NEWS TICKER

Wabup Sugianto Panala Putra Turut Serta Dalam Rapat Koordinasi Penerapan Vaksinasi Covid-19

Tuesday, 1 December 2020 | 6:55 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 2

Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Wakil Bupati Barito Utara (Wabup Barut) Sugianto Panala Putra didampingi kepala perangkat daerah terkait lainya mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala Daerah Strategi Komunikasi Publik Vaksinasi Covid-19,yang dilaksanakan secara virtual di Rumah Jabatan Bupati Barito Utara, Senin (30/11/2020).

Pada kegiatan rakor tersebut membahas tentang rencana Pemerintah Pusat dalam penanganan Covid-19 dan kegiatan ini dibuka oleh Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono, kegiatan Rakor juga dihadiri beberapa Menteri yang meyampaikan materi dan laporan terkait sejauh mana penanganan Covid-19 disejumlah wilayah di Indonesia.

Pada moment dan kesempatan tersebut, Wakil Bupati Sugianto Panala Putra menyampaikan, bahwa pada prinsifnya Pemerintah Kabupaten Barut selalu siap menyukseskan dan mengamankan pelaksanaan vaksin Covid-19 tersebut.

“Mudah-mudahan untuk kedepannya semua apa yang di harapkan sesuai dengan apa yang diharapkan masyarakat serta bisa berjalan dengan aman dan lancar tanpa kendala yang berarti,” tutur Wabup Barut, Sugianto Panala Putra.

Sejumlah Menteri yang turut hadir dalam rangkaian kegiatan rakor tersebut menyampaikan pesan tentang pentingnya vaksin Covid-19 kepada masyarakat, bahwa pemerintah telah menyediakan vaksin yang terbukti aman dan lolos uji klinis sesuai rekomendasi World Health Organization (WHO) atau Badan Kesehatan Dunia.

Sementara itu Ketua Komite Penanggulangan Covid-19, Erick Thohir menyampaikan bahwa keberhasilan pelaksanaan vaksinasi sangat ditentukan oleh kepala daerah Bupati/Walikota se Indonesia.

“Peran kepala daerah sangat penting untuk memberi edukasi dan pemahaman kepada masyarakat akan pentingnya menggunakan vaksin karena sangat diharapkan,” kata Erick Tohir melalui virtual dengan pemerintah Kabupaten dan kota seluruh Indonesia. (Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889