Muara Teweh, (METROKalteng.com) – Guna menunjang untuk peningkatkan hasil panen para petani yang di daerahnya, Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Dinas Pertanian Kabupaten Barito Utara, Provinsi Kalimantan Tengah menyerahkan bantuan pupuk kepada sejumlah kelompok tani yang ada di Kecamatan Gunung Timang.
Wilayah Kerja Penyuluh Pertanian (WKPP) Kecamatan Gunung Timang, Mastupur usai mengantar langsung Pupuk kepada sejumlah kelompok petani diwilayah Desa binaan menuturkan bahwa, pupuk yang dibagikan adalah bantuan dari Pemkan Barut melalui Dinas Pertanian.
Menurut Mastupur pupuk yang pihaknya salurkan kepada sejumlah kelompok tani adalah jenis NPK sebanyak kurang lebih 11,2 ton dan pupuk hayati 750 liter.
“Diharapkan pupuk yang sudah kita salurkan kepada kelompok tani bisa dimanfaatkan sebaik mungkin untuk menunjang serta dapat meningkatkan hasil panen petani kita yang ada,” Ujar Mastupur, Sabtu (5/9/2020).
Lebih lanjut, Mastupur mengatakan, pupuk yang diantar sesuai permintaan dari sejumlah kelompok tani yaitu, Desa Pelari 1 Poktan, Desa Sangkorang 2 Poktan, Desa Siwau 1 Poktan, Dusun Muntak Jaya dan Desa Tongka 9 Poktan,” pungkasnya. (Jonda/Red)