METROKalteng.com
NEWS TICKER

Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong Dan Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L.P. Umbing Sambut Kepala Kejari Gumas Yang Baru

Friday, 24 January 2020 | 6:35 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 28

Gunung Mas, (METROKalteng.com) – Bupati Gunung Mas (Gumas) Jaya Samaya Monong dan Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L.P. Umbing menyambut kedatangan Kepala Kejaksaan Negeri Gunung Mas yang baru di halaman kantor Bupati Gunung Mas Jumat, (24/1/2020).

Kegiatan penyambutan ditandai dengan tari – tarian, pantan bahalai dan tampung tawar serta upacara Adat yang biasanya dilaksanakan untuk menyambut para tamu kehormatan.

Bupati Gunung Mas (Gumas) Jaya Samaya Monong dalam sambutannya mengucapkan terimaksih kepada Kepala Kejaksaan Negeri Gunung Mas yang lama Koswara atas kerja samanya selama ini dalam membangun Gunung Mas serta mengucapkan selamat datang kepada Kepala Kejaksaan Negeri Gunung Mas yang baru Anthony.

“Sekiranya ada hal-hal yang tidak berkenan di hati Pak Koswara yang dilakukan Pemerintah Kabupaten dan masyarakat, saya minta maaf. Tuhan Yang Maha Kuasa menyertai Pak Koswara selama bertugas di Kejari Gunung Kidul,” ucap Jaya.

Kepada Kejari yang baru Pak Anthony, Jaya mengatakan selamat menjalankan tugas di Kabupaten Gumas dan bersama-sama membangun Gunung Mas. Tuhan Yang Maha Kuasa menyertai Pak Anthony selama bertugas di Kejari Gunung Mas,” ujar Jaya.

Sementara Koswara menuturkan, terima kasih atas dukungan dan kerjasama yang baik dari semua pegawai Kejaksaaan Negeri Kabupaten Gunung Mas. Kendati pegawainya masih sedikit, Kejaksaaan Negeri Kabupaten Gunung Mas telah meraih juara umum penilaian kinerja terbaik tahun 2019.

“Terima kasih pula atas bantuan dan kerja sama yang baik dari teman-teman wartawan dalam memberitakan kegiatan Kejaksaan Negeri Kabupaten Gunung Mas selama ini,” tutur Koswara.

Kegiatan pisah sambut Kejari Gumas ini turut dihadiri Suami Wakil Bupati D.K Mandharana, Sekretaris Daerah Gunung Mas Yansiterson, unsur Forkopimda, Staff Ahli Bupati, Asisten I II II Setda Gunung Mas, Beberpapa Kepala Perangkat Daerah, para Petingi Bank, serta Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Agama.(Red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889