Gunung Mas, (METROKalteng.Com) – Perusahaan Besar Swasta (PBS) yang beroperasi diwilayah Kabupaten Gunung Mas Provinsi Kalimantan Tengah PT. Archipelego Timur Abadi (PT. ATA) menyerahkan bantuan berupa sembako dan peralatan pencegahan Covid-19 ke Posko Media Center Informasi Covid 19 Kabupaten Gunung Mas, Sabtu (16/05/2020).
Bantuan yang di saluran PT. Archipelego Timur Abadi (TP. ATA) sebanyak 1.059 paket sembako alat semprot spayer sebanyak 5 Unit, Disinfektan sebanyak 22 liter dan fasilitas cuci tangan sebanyak 10 buah.
Bantuan yang diserahkan di Posko Media Center Informasi Virus Corona atau Covid 19 Kabupaten Gunung Mas diterima langsung oleh Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Gunung Mas, Edi.
Perwira Penghubung atau Pabung Kodim 1016 Palangka Raya di Kabupaten Gunung Mas, Mayor Inf Wiyanto yang turut serta mendampingi pemerintah setempat pada saat menerima bantuan dari PT. Archipelego Timur Abadi (PT. ATA) di Posko Media Center Informasi Covid 19 Kabupaten Gunung Mas mengatakan, bantuan yang diterima Pemkab Gunung Mas dari PT. Archipelego Timur Abadi (PT. ATA) itu sebanyak 1.059 paket sembako.
Selain menerima paket, Pemkab Gunung Mas juga menerima alat semprot spayer sebanyak 5 Unit, Disinfektan sebanyak 22 liter dan fasilitas cuci tangan sebanyak 10 buah.
“Rencananya paket sembako tersebut akan disalurkan kepada 6 desa di sekitaran PT. Archipelego Timur Abadi (PT. ATA) sebanyak 900 paket dan 150 untuk tim gugus tugas di kecamatan,” kata Mayor Inf Wiyanto.
Ada pun paket yang akan dibagikan di 6 desa tersebut berupa beras 5 kg, Minyak goreng 1 kg, tepung terigu, mie instan 10 bungkus, dan masker kain. Sedangkan untuk tim gugus tugas di kecamatan, beras 2 kg, minyak goreng 1kg, gula 1 kg, mie Instan 6 bungkus, dan Masker kain.
Bantuan yang diterima sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat Gunung Mas khususnya warga diwilayah perusahaan dalam menghadapai pandemi Covid-19. “Semoga bantuan ini dapat meringankan beban warga selama menghadapi pandemi ini,” tutupnya.(Red)