METROKalteng.com
NEWS TICKER

Kecamatan Kurun yang terpilih sebagai Juara Umum Pesparawi ke-6 Tahun 2019

Thursday, 5 September 2019 | 2:19 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 96

Gunung Mas, (METROKalteng.com) – Wakil Bupati Gunung Mas Ir. Efrensia L.P. Umbing, M.Si secara resmi menutup kegiatan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Tingkat Kabupaten Gunung Mas ke- VI yang dilaksanakan di Tumbang Miri Kecamatan Kahayan Hulu Utara Kabupaten Gunung Mas Gumas, Rabu (4/9/2019) malam.

Sambutan Bupati Gunung Mas Jaya S Monong, SE., M.Si yang dibacakan oleh Wakil Bupati Gunung Mas Ir. Efrensia L.P. Umbing, M.Si mengatakan, Saya menyambut gembira atas terlaksananya kegiatan Pesparawi ke-6 Tahun 2019 ini. Dan sekaligus ungkapan terima kasih kepada semua pihak yang tidak dapat saya sebutkan satu-persatu.

Demikian juga terima kasih kepada LPPD Provinsi Kalimantan Tengah dan LPPD Kabupaten Gunung Mas atas dukungan dan kerjasama kita. Melalui musyawarah daerah LPPD, telah menetapkan beberapa program kegiatan dan menetapkan tempat penyelenggaraan Pesparawi ke-7 Kabupaten Gunung Mas.

Terkait kegiatan tersebut kini kegiatan Pesparawi telah berakhir, yang berarti kita mempersiapkan kembali babak baru untuk pelaksanaan Pesparawi selanjutnya. Terkait dengan ini, ada beberapa hal yang menjadi perhatian kita bersama.

“Selamat kepada Kecamatan Kurun yang terpilih sebagai Juara Umum Pesparawi ke-6 Tahun 2019. Kecamatan yang tersisihkan dalam kejuaraannya, tentunya perlu pembenahan dan persiapan yang lebih baik lagi. Lomba dalam pesta paduan suara ini sangat kompetitif dan berkualitas akan semakin terasa, yang diharapkan tentunya lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” tuturnya.

Pada kesempatan itu dia mengatakan, Perjuangan kita selanjutnya adalah mempersiapkan segala sesuatu dalam menghadapi event Pesparawi Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2020 yang akan dilaksanakan di Kuala Kapuas.

“Bagi Kontingen yang belum menunjukan pertasinya agar terus berlatih dan memacu diri pada kesempatan-kesempatan yang akan datang,” pungkasnya.

Acara penutupan diawali dengan ibadah penutupan, dilanjutkan dengan upacara penutupan sekaligus pengumuman pemenang lomba Pesparawi Kabupaten VI. Yang menjadi juara umum Pesparawi Kabupaten adalah Kecamatan Kurun perolehan mendali Champion 5, Gold 3 Silver 2.

Kecamatan Manuhing Champion 3, Gold 5 Silver 2. Kecamatan Tewah Chmpion 2, Silver 8. Kecamatan Sepang Gold 1, Silver 9. Kecamatan Rungan Gol 1 Silver 9. Kecamatan Kahayan Hulu Utara Gol 1, Silver 9.

Penutupan pesparawi dimeriahkan oleh artis Rohani Ibukota Maria Priscilla Idol.(Red/MK/KominfoGumas)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889