Puruk Cahu, (METROKalteng.com) – Jum’at tanggal 14 Juli 2023 sekitar 08.00 wib bertempat di halaman Mako Polres Murung Raya (Mura) Jalan Bhayangkara KM 6 Puruk Cahu dilaksanakan kegiatan olahraga bersama dengan melibatkan Forkopimda Kabupaten Mura dalam rangka sinergitas tingkat sektoral.
Bupati Mura, Perdie M Yoseph menyebutkan, bahwa saya atas nama Forkopimda Kabupaten Mura memberikan aspirasi dan ucapan terimakasih atas kegiatan olahraga bersama di Polres Mura, hal ini cukup baik sehingga untuk kedepannya bisa laksanakan sacara bergiliran.
Adapun kegiatan olahraga bersama Forkopimda kabupaten Mura adalah dalam rangka sinergitas tingkat sektoral oleh Kajari Mura dalam rangka memperingati hari ulang tahun Adhyaksa ke – 63 yang jatuh pada tanggal 22 Juli 2023 mendatang.
“Untuk itu, kami atas nama Forkopimda Kabupaten Mura dan masyarakat didaerah mengucapkan selamat ulang tahun Adhyaksa ke – 63 kepada Kejaksaan Negeri Mura.
Sehingga disampaikan pula bahwa Forkompinda Kabupaten Mura jika tidak terdapat halangan pada tanggal 07 s/d 10 Agustus 2023 akan melaksanakan kunjungan kerja ke Desa Tumbang Topus, Kecamatan Uut Murung Kabupaten Mura.
Selanjutnaya dalam rangka hari ulang tahun Kabupaten Mura ke – 21, akan digelar rangkaian kegiatan mulai dari 25 Juli 2023 s/d tanggal 01 Agustus 2023, salah satunya agenda yang akan memecah rekor Muri dan agenda lainnya.
Dalam kegiatan tersebut akan mengundang tamu dari provinsi lain serta antusias banyak orang sehingga kami mohon dukungan pengamanan dari Polres Murung Raya.
Kapolres Mura, AKBP Irwansah mengucapkan terimakasih atas dukungan dalam pelaksanaan kegiatan olahraga bersama Forkopimda Kabupaten Mura dalam rangka sinergitas tingkat sektoral dan meminta maaf yang sebesar-besarnya jika terdapat kekurangan.
“Kami ucapkan pula terima kasih kepada Forkopimda Kabupaten Murung Raya dan jajarannya karena dalam pelaksanaan HUT Polri ke- 77 dapat berjalan lancar hal ini tidak akan berjalan apabila tanpa dukungan rekan – rekan sekalian,” ujarnya.
Untuk menyikapi perkembangan situasi yang terjadi dalam beberapa pekan terakhir,” kami menyampaikan himbauan, mari kita bersama – sama untuk dapat bijak dan dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, khususnya di wilayah Kabupaten Mura,” tuturnya.
Sehigga dalam momen ini diucapkan selamat hari ulang tahun Adhyaksa ke – 63 Tahun 2023 dan hari ulang tahun Kabupaten Mura ke – 21 tahun 2023.
Kepala Kejaksaan Negeri Mura, Kosasih menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polres Mura yang telah bekenan menyediakan tempat dalam rangka pelaksanaan kegiatan olahraga bersama Forkopimda Kabupaten Mura dalam rangka sinergitas tingkat sektoral sehingga pelaksanaan bisa berjalan dengan lancar.
Adapun kegiatan olahraga bersama Forkopimda Kabupaten Murung Raya dalam rangka sinergitas tingkat sektoral merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari ulang tahun Adhyaksa ke – 63 Tahun 2023.
Dandim 1013 Mtw di wakili Danramil 1013-07 Puruk Cahu, antara lain, kami menyambut baik kegiatan kegiatan olahraga bersama Forkopimda Kabupaten Mura dalam rangka sinergitas tingkat sektoral sebagi bentuk mempererat tali silaturahmi.
“Untuk itu kami dari Kodim 1013 Mtw mengucapkan selamat ulang tahun Adiyaksa ke – 63 Tahun 2023 yang akan dilaksanakan pada tanggal 22 Juli 2023. Kegiatan olahraga bersama Forkopimda Kabupaten Murung Raya dalam rangka sinergitas tingkat sektoral berakhir pada sekitar. 10.00 wib dan berlangsung secara aman dan kondusif,” pungkasnya.
Rangkaian kegiatan olahraga bersama Forkopimda Kabupaten Murung Raya dalam rangka sinergitas tingkat sektoral merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari ulang tahun Adhyaksa ke – 63 tahun 2023.
Dalam momen olah raga bersama ini turut hadir, Bupati Mura, Drs. Perdie M. Yoseph Kapolres Mura,AKBP Irwansah, S.I.K,. M.M, Kejari Mura, Kosasih , S.H., M.H, Dandim 1013 Mtw diwakili Daramil 1013-07 Puruk Cahu : Letda Inf Supriayatna, Sekertaris Daerah Kabupaten Mura, Dr. Hermon , M.Si, Wakapolres Mura, Syamsurizal Prima, S.I.K, Asisten III Setda Mura, Serampang, Kepala Satpol – PP Kabupaten Mura, K. Zen Wahyu S.STP, Kepala SOPD Mura, berserta jajaran.(Uzi)