METROKalteng.com
NEWS TICKER

Kesbangpol Murung Raya Gelar Sosialisasi Pemilu Tahun 2024 di Kecamatan Tanah Siang

Thursday, 22 June 2023 | 12:39 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 5

Puruk Cahu, (METROKalteng.com) – Pemerintah Kabupaten Murung Raya (Mura) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Mura menyelenggarakan sosialisasi Pemilu tahun 2024 yang diselenggarakan di Aula Tumanggung Thiong Kecamatan Tanah Siang, Kamis (22/06/2023).

Adapun maksud dan tujuan dari kegiatan ini tidak lain guna meningkatkan partisipasi pemilih dan juga memberikan pendidikan politik bagi masyarakat umum. Dengan harapan partisipasi pemilih dapat meningkat hingga di atas 80 persen.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Mura Mizam Chandrapati diwakili Sekban Indra Wijaya, berharap, melalui pendidikan politik kepada masyarakat umum, terutama juga kepada pemilih pemula tingkat partisipasi pemilih bisa meningkat. Bentuk dukungan pemeritah salah satunya pelaksanaan pendidikan politik untuk meningkatkan partisipasi masyarakat.

“Untuk itu, kita berharap para pemilih pada Pemilu 2024 nanti bisa memilih dan memperoleh pemimpin rakyat yang amanah serta jujur dalam rangka meningkatkan kesejahteraan rakyat,” kata Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Mura Mizam Chandrapati diwakili Sekban Indra Wijaya, Kamis (22/06/2023).

Melalui hasil sosialisasi itu, kata dia, cukup memberikan hasil positif. Berdasarkan pengalaman-pengalaman pemilu terdahulu, baik itu pemilihan legislatif maupun kepala daerah, tingkat partisipasi masyarakat Murung Raya selalu tidak kurang dari 80 persen.

Oleh karena itu, kata dia, di Pemilu 2024 nanti pihaknya menargetkan pemilih di Kabupaten Murung Raya lebih tinggi lagi partisipasinya dari Pemilu sebelumnya.

Disebutkan pula, bahwa kegiatan sosialisasi Pemilu 2024 itu pihak Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Murung Raya mengundang Komisioner KPU Murung Raya dan Bawaslu sebagai pemberi materi.

Rangkaian sisialisasi sendiri diikuti ratusan peserta terdiri dari sekolah tingkat SMA yang ada di seputaran Kecamatan Tanah Siang, Partai Politik dan beberapa organisasi keagamaan maupun organisasi kepemudaan di kabupaten tersebut.

Sekcam Tanah Siang Ronaldy Kwitano
mewakil camat Hendra Hadikusuma menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting guna mensukseskan pemilu 2024 diharapkan peserta bisa betul-betul mengikuti kegiatan. Atas nama pemerintah Kecamatan Tanah Sinag menyambut baik acara ini dan semoga tingkat partisipasi pemilih bisa meningka lagi secara signifikan. (Uzi)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889