Palangka Raya, (METROKalteng.com) – Polda Kalteng bersama Polresta Palangka Raya berinisiatif untuk membagikan bantuan sosial (bansos) kepada para Pasien Covid-19 yang menjalani Isolasi Mandiri (Isoman) di wilayahnya.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Pahandut, Aipda Toha yang bergerak bersama rekannya untuk menyalurkan bansos tersebut di kawasan Kelurahan Menteng, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Rabu (21/7/2021) pukul 11.00 WIB.
“Bansos diberikan kepada dua keluarga yang saat ini sedang berjuang untuk menjalani perawatan dan isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19, semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban mereka,” ungkap Toha.
Para pasien yang menerima bantuan itu mengungkapkan rasa terima kasihnya dan rasa senang atas kepedulian yang diberikan, mengingat kondisi yang tidak memungkinkan mereka untuk beraktivitas di luar rumah.
“Tetap semangat dan selalu berpikir positif agar mempercepat proses kesembuhan bapak ibu sekalian, Polri siap sedia membantu masyarakat melewati Pandemi Covid-19 yang masih melanda saat ini,” ucap Toha sembari memberi bantuan. (Red)