METROKalteng.com
NEWS TICKER

GBPB Kalteng Salurkan Bantuan Sembako Kepada Buruh Pekerja Terdampak Covid-19

Tuesday, 19 May 2020 | 7:28 am
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 26

Palangkaraya, (METROKalteng.Com) – Adanya wabah pendemi covid-19 yang
terjadi saat ini sangat berdampak pada berbagai sektor, baik sosial, ekonomi dan termasuk sejumlah buruh/pekerja yang ada saat ini.

Peduli akan nasib para buru/pekerja yang terdampak covid-19, Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia wilayah Kalteng Karliansyah, SH mendirikan Posko Gerakkan Bersama Peduli Buruh (GBPB) guna untuk membantu para buruh/pekerja yang terdampak covid-19.

Ketua GBPB Karliansyah, mengucapkan terima kasih kepada Kadis, NAKERTRANS Provinsi Kalteng dan juga kepada GAPKI, APINDO, yang pada hari ini telah menyalurkan bantuan sembako ke posko, semoga bantuan ini dapat membantu dan meringankan beban kawan -kawan buruh/pekerja yang terkena dampak covud -19,” ujar Karli.

Menurut Karli, Selain di Palangkaraya, posko GBPB perwakilan Kalteng juga ada didirikan di KotawaringinTimur, (sampit). Hal ini dikarnakan Kotawaringin Timur juga merupakan lumbung tenaga kerja yang cukup banyak terkena dampak civid -19.

Lanjut, Karli, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan simpati kita terhadap kawan-kawan yang terdampak covid -19. Dikarenaka tidak bisa berkumpul terkait pemberlakuan PSBB, maka bantuan sembako akan di distribusikan langsung ke kantong- kantong yang datanya sudah ada kami miliki,” jelas karli.

Sementar, Kedis DISNAKERTRANS Provinsi Kalteng, Ir, R, Syahril Tarigan. M.A.P. menuturkan, terlaksananya kegiatan ini kerena adanya kesepakatan forum tripartit yaitu, pemerintah, pengusaha APINDO, GAPKI, dan Organisasi serikat pekerja/buruh.

“Dimana APINDO, GAPKI, Menyalurkan bantuan sembako kepada organisasi gabungan serikat pekerja/buruh, yang akan di salurkan kepada para buruh yang terkena dampak covid -19,” kata Syahril.

Di tambahkanNya, mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan beban mereka, apalagi belakangan ini akibat dampak covid-19, banyak para pekerja di PHK dan di rumahkan..

Sementara itu, perwakilan dari GAPKI, Ir, Harlin Ardi mengatakan, dampak wabah pandemi corona-19, sangat di rasakan semua kalangan tampa erkecuali para pekerja/buruh..

Harlin Ardi menambahkan, para pekerja ada yang di PHK, dan di rumahkan tetapi kita secara khusus untuk perkebunan Kelapa sawit, masih bisa bekerja dan THR bisa di bayar, sementara itu kita tidak tau dua atau tiga bulan kedepan kalau kondisi tetap seperti ini tutur Harlin Ardi.

“Karena ada permintaan dari serikat buruh pada hari ini bantuan sembako yang akan kita salurkan ke posko GBPB sebanyak 500 Paket, mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan para buruh,” harapnya.(Anton).

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889