METROKalteng.com
NEWS TICKER

Mitigasi Sebaran Covid-19 di Bulan Puasa, Polresta Palangka Raya Ajak Masyarakat Selalu Disiplin Prokes

Wednesday, 14 April 2021 | 9:43 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 2

Palangka Raya, (METROKalteng.com) – Polresta Palangka Raya berupaya untuk mambantu meminimalkan penyebaran Covid-19 di bulan Puasa saat ini, dengan meningkatkan kegiatan mitigasi di wilayahnya.

Seperti halnya yang dilakukan pada kawasan Jalan Tjilik Riwut dan Pasar Kahayan, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dipimpin oleh Kasatreskrim, Kompol Ritman Todoan A. Gultom, S.I.K. bersama para perwira pengendali lainnya, Rabu (14/4/2021) pukul 15.30 WIB.

Kegiatan tersebut melibatkan puluhan personel yang diawali dengan apel kesiapan di Mapolresta Palangka Raya, yang kemudian bergerak menuju lokasi-lokasi yang telah ditentukan, termasuk di kawasan Pasar Jalan Rajawali Induk.

“Kegiatan mitigasi ini bertujuan untuk mengingatkan masyarakat agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan, mengingat wabah Covid-19 masih melanda hingga saat ini, terlebih lagi saat ini sedang memasuki Bulan Puasa,” ungkap Kasatreskrim.

Selain itu, kegiatan yang rutin dilakukan setiap harinya tersebut juga bertujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Kota Palangka Raya, terutama mencegah terjadinya tindakan kriminalitas. (Red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889