METROKalteng.com
NEWS TICKER

Satgas Covid 19 Kelurahan Panarung Lakukan Kerja Bakti dan Cek Posko PPKM Mikro

Friday, 28 May 2021 | 8:44 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 6

Palangka Raya, (METROKalteng.com) – Bertempat di kelurahan panarung jalan wortel palangkaraya dilaksanakan kerja bakti pembersihan lingkungan, yang dilakukan oleh pihak kelurahan bersama anggota Satgas PPKM Mikro dan pihak Ketua RT/RW setempat, jumat (28/5/2021).

Lurah Panarung Evi Kahayanti dalam kesempatan tersebut mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan bersama Satgas PPKM Mikro ini untuk menumbuhkan semangat kegotong royongan, sekaligus menciptakan kebersihan dan keindahan lingkungan sebelum dilaksanakan patroli rutin pengawasan protokol kesehatan.

“Kerja Bakti ini dilaksanakan bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk menciptakan sinergitas antara pihak kelurahan dan TNI – Polri, yang selama ini sudah terjalin dengan harmonis” tuturnya.

Dikatakan, setelah pelaksanaan kerja bakti selesai, Lurah bersama Tim Satgas Covid 19 Kelurahan Panarung melakukan patroli pengawasan protokol kesehatan di salah satu Posko PPKM Mikro yang berlokasi di RT 01 RW VII.

“Diketahui kawasan Kelurahan Panarung masuk dalam zona kuning, yang merupakan zona risiko rendah, tapi perlu antisipasi semua pihak, terutama posko – posko yang berada diwilayah agar lebih aktif lagi dalam menegakan prokes kepada masyarakat,” Lanjut Evi.

Sementara itu Babinsa Serma Saulus Hasibuan yang tergabung dalam Satgas PPKM Mikro menambahkan, kegiatan tersebut mengacu pada Instruksi Komando Atas dalam hal ini TNI AD dalam Pemberlakuan PPKM Skala Mikro dalam implementasi di lapangan berupa pembentukan Posko tingkat RT/RW.

“Sesuai Instruksi Komando atas kami Babinsa Kodim 1016 Palangkaraya Bersama Lurah setempat akan terus berupaya melakukan pengawasan dan pengendalian kepada warga melalui posko – posko Mikro yang berada di wilayah panarung ini, hal ini tentunya sebagai alat kendali terhadap penyebaran virus COVID-19”, tutupnya. (Red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889