METROKalteng.com
NEWS TICKER

Satsabhara Polresta Palangka Raya Blusukan ke Pasar Kahayan Ajak Masyarakat Disiplin Prokes

Tuesday, 23 February 2021 | 6:38 pm
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 6

Palangka Raya, (METROKalteng.com) – Setelah bergerilya melakukan mitigasi Covid-19 di jalanan Kota Palangka Raya, Satsabhara Polresta Palangka Raya melanjukan kegiatan sosialisasi protokol kesehatannya (prokes) kepada masyarakat.

Kasatsabhara, AKP Gatoot Sisworo, S.Sos. bersama para personelnya blusukan ke Pasar Kahayan di Jalan Tjilik Riwut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, guna mengajak masyarakat yang berada di sana disiplin menerapkan prokes saat beraktivitas, Selasa (23/2/2021) siang.

Dengan pengeras suara dan papan sosialisasi portable, petugas berbaret cokelat tersebut menyampaikan sosialisasi prokes dan mengajak masyarakat sekitar untuk menerapkannya, guna menangkal resiko penularan Covid-19.

“Mari kita tingkatkan kedisiplinan mematuhi prokes yang berlaku agar terhindar dari resiko tertular Virus Corona, yakni dengan menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan tidak berkerumun,” imbau Gatoot.

Sembari menyampaikan sosialisasi ia bersama personelnya juga membagikan ratusan masker, yang diharapkan dapat memacu masyarakat agar semakin sadar dan disiplin menerapkan prokes, mengingat angka pasien terkonfirmasi Covid-19 terus bertambah hingga saat ini.

“Virus Corona sangat mudah menyebar dan sangat berbahaya bahkan dapat mengakibatkan kematian, oleh karena itu lindungi diri sendiri dan keluarga kita agar terhindar dari penularan virus ini, salah satunya dengan disiplin mematuhi prokes,” pungkasnya. (Margareth)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889