METROKalteng.com
NEWS TICKER

Wujud Kesiapsiagaan, Kapolresta Palangka Raya Cek Kesiapan Personel PAM Gereja

Sunday, 4 April 2021 | 11:53 am
Reporter:
Posted by: metrokal
Dibaca: 2

Palangka Raya, (METROKalteng.com) – Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng, Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri, S.I.K., S.H., M.Hum menyambangi dan berdialog dengan personel PAM (pengamanan) di beberapa gereja Kota Palangka Raya, Jumat (2/4/2021) sore.

Kegiatan tersebut dilaksanakan sembari mengikuti kegiatan rombongan Patroli Skala Besar yang dipimpin langsung oleh Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Pol Dr Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M bersama unsur Forkopimda Provinsi Kalimantan Tengah.

Kombes Pol Jaladri mengungkapkan, ratusan Personel Polresta Palangka Raya dan Polsek jajaran telah melaksanakan PAM di sejumlah Gereja sejak Kamis malam waktu setempat guna memastikan rangkaian perayaan Paskah Tahun 2021 dapat berjalan aman dan kondusif.

Dirinya mengatakan, untuk memaksimalkan kegiatan pengamanan tersebut, Polri juga bersinergi dengan TNI, Pemerintah Kita dan sejumlah organisasi kemasyarakatan yang ada di Kota Palangka Raya.

“Saya juga menekankan kepada seluruh personel yang melaksanakan tugas agar senantiasa waspada terhadap ancaman sekecil apapun yang dapat mengganggu jalannya kegiatan serta mengingatkan pengurus gereja dan jemaah agar senantiasa menerapkan Protokol Kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19,” pungkasnya. (Red)

Contak Redaksi 081349007114, 081250001889